Info

Information :: Kecamatan Porong Kabupaten Sidoarjo.
Administrator03-Dec-2020 | Dibaca 247 kali

Pemerintah Kecamatan Porong Siap Sukseskan Pilkada dan Pilkades 2020

Sidoarjo – Pilkada dan Pilkades Serentak 2020 Sidoarjo tinggal menghitung hari. Jelang hari H pesta demokrasi tersebut, kesiapan instansi pemerintah setingkat kecamatan tampak dalam formasi “siaga satu” alias siap bekerja penuh mengawal pelaksanaan Pilkada dan Pilkades 2020 pada Desember ini.

Sebagaimana di Pemerintah Kecamatan Porong misalnya. Segenap sumber daya baik di tingkat kecamatan hingga desa disiapkan demi kesuksesan pesta demokrasi masyarakat Sidoarjo.

“Untuk Pilkada ini kami segenap jajaran pemerintah kecamatan telah mempersiapkan diri jauh jauh hari. Begitu pula ditingkat desa. Mengingat Pilkada 2020 ini adalah momen pesta demokrasi rakyat Sidoarjo yang harus kita kawal hingga sukses siapapun yang terpilih nanti,” kata Plt Camat Porong, Choirul Anam, SSTP kepada Lensanasional.co.id diruang kerjanya, Rabu (2/12/2020).

Sementara untuk Pilkades lanjut Choirul ” Kita masih belum berani memastikan hari H pada 20 Desember ini. Masih menunggu keputusan dari pimpinan dulu. Meski begitu, kita selaku pemerintah kecamatan selalu siap. Mudah mudahan pelaksanaan Pilkades tidak berubah dan tetap pada tanggal 20 ini,” terang Choirul Anam.

Senada dengan Choirul Anam, Sekcam Porong Anfas Djauhar menambahkan ” Berbagai persiapan telah kami lakukan terkait hal tersebut semisal sosialisasi e-voting dan protokol kesehatan,” tambah Anfas. (SIGIT)

Sumber : https://www.lensanasional.co.id/news/2020/12/03/pemerintah-kecamatan-porong-siap-sukseskan-pilkada-dan-pilkades-2020/